SUN TZU IN MARKETING GAMES (Lev.4)

Hi rekan gamers, bagaimana kabar anda ?, mudah-mudahan selalu diberi kesehatan ya...Artikel ini merupakan lanjutan dari permainan mengaktualisasikan kalimat pada Sun Tzu in Marketing Games (Lev.3), saat ini kita sudah masuk versi terakhir. Pada level ini, anda bisa menemukan kalimat yang ampuh bila diaplikasikan pada metode evaluasi sebuah hasil. Bagi sobat yang baru saja mengikuti games ini, disarankan untuk mulai dari Sun Tzu in Marketing Games ( lev. 1), untuk lebih jelasnya silahkan klik disini dulu :)

Oke langsung kita mulai, berikut kutipan strategi perang Sun Tzu :

Sun Tzu berkata :

28. “Penguasa yang mendapat pencerahan dan jendral yang bijaksana bisa menaklukan musuh setiap kali mereka bergerak. Mereka bisa mencapai prestasi yang luar biasa karena mereka memiliki pengetahuan didepan. Pengetahuan ini didapat dari roh-roh, dewa-dewa, perhitungan-perhitungan, atau dengan menjelaskan kejadian-kejadian. Pengetahuan didepan ini didapat dari orang-orang yang mengetahui posisi musuh”.

29. “Ketika saya memperoleh kemenangan, saya tidak mengulangi taktik-taktiknya tetapi saya menanggapi keadaan-keadaan yang ada dengan berbagai cara yang tak terbatas. Taktik-taktik militer mirip dengan air…Seperti air yang membentuk alirannya sesuai dengan dataran, suatu pasukan bisa menang bila dia membangun hubungan dengan musuh yang dihadapi. Sama seperti air yang tidak mempertahankan bentuknya yang tetap, dalam peperanganpun tidak ada keadaan yang tetap. Jadi, orang yang bisa memodifikasi berbagai taktik sesuai dengan keadaan lawan akan memperoleh kemenangan. Dia disebut komandan ilahi”.

30. “Suatu komandan yang terampil akan menempatkan diri ditempat yang aman dari kekalahan dan dia tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk mengalahkan musuhnya. Dengan cara ini, tentara yang menang memutuskan untuk bertempur bila ada kepastian untuk menang; Suatu pasukan dipastikan kalah jika bertempur bila mereka hanya berada dalam pengharapan untuk menang ”.

31. “Untuk seorang jendral yang terampil dalam menyerang, musuh tidak akan mengetahui tempat yang harus dipertahankan…Gerak majunya tidak bisa dilawan, dan dia menyerbu kedaerah-daerah musuh yang lemah”.

32. “Anda tidak bisa membangun aliansi kecuali anda mengenal orang-orang yang ingin anda jadikan sebagai aliansi”.

33. “Tanpa ada keselarasan disuatu Negara, tidak ada ekspedisi militer yang dilakukan; Tanpa ada keselarasan dibagian tentara, tidak ada formasi pertempuran yang bisa diarahkan”.

34. “Berusaha untuk memenangkan seratus kemenangan dalam seratus pertempuran bukanlah strategi tertinggi. Bagaimanapun juga, untuk mematahkan perlawanan musuh tanpa bertempur adalah keterampilan tertinggi…Jendral yang terampil bisa mengalahkan musuh tanpa bertempur. Dia menduduki kota-kota tanpa melakukan pengepungan ”.

35. “bila seorang bertanya : ‘Jika diserang oleh pasukan musuh yang besar dan disiplin, apa yang harus saya lakukan?, Saya akan menjawab : Tangkaplah sesuatu yang sangat disayangi oleh musuh tersebut sehingga dia tidak memiliki pilihan lain kecuali menyerah pada kemauan anda”.

Oke...sekian dulu 4 level permainan Sun Tzu in Marketing Games kali ini, bagaimana sobat sudah berapa yang berhasil anda aktualisasikan ?..Harapannya saya, semoga dengan permainan sederhana ini anda bisa menemukan solusi untuk permasalahan dalam menjalani bisnis internet.

Ingat, persaingan akan selalu ada dalam sisi-sisi kehidupan, ini bukan berarti anda wajib untuk memenangi semuanya. Tetapkanlah hati anda, jadikanlah persaingan sebagai sebuah proses yang akan membawa anda menjadi lebih kuat dan berani.

Saya Ricky, terimakasih dan sampai jumpa pada games-games selanjutnya.

Comments :

9 komentar to “SUN TZU IN MARKETING GAMES (Lev.4)”

heru mengatakan...
on 

wah permainan yang melelahkan ya pak ricky, ibarat mengakah untuk menang jaya terus pak ricky. Oh ya pak ricky saya udah buat artikel mudah2an besok beres pak dan bisa saya publikasikan secepaknya. Terima kasih pak ricky jaya terus jangan kapok ya bagi2 ilmu nya

fadly muin mengatakan...
on 

Di borong nih mas rick, trik sun tzu?? :D

mantap juga permainan ini, memang tidak bisa langsung menerapkan seluruh trik yang di gambarkan. petiklah satu dari sekian ide, dan terapkan dengan benar, maka lambat laun, seluruh ide akan terserab dengan mudah! bener begitu mas Rick?

Ricky mengatakan...
on 

@Heru: Yap, betul pak heru memang dibutuhkan pengorbanan untuk menaklukan persaingan didunia marketing...oke saya tunggu artikelnya ya :)

@Fadly muin: Sepakat mas fadly, fokuslah pada satu strategi dulu untuk dipraktekan...Percaya atau tidak, tantangan utama permainan ini bukan terletak pada saat mengaktualisasikan kalimat-kalimat milik sun tzu tapi bagaimana strategi kita dalam mengaplikasikan hasil dari aktualisasi tersebut. Semoga bisa bermanfaat :)

Ricky
Businessman

habibie reza mengatakan...
on 

Ya ampun Mas Ricky.. dah ada lagi? weleh2, yang ketiga aja belum baca.. n_n;

Joko Susilo mengatakan...
on 

Kutipan-kutipan yang berharga untuk membuat kita lebih awas, waspada, dan berani ACTION! Terimakasih Mas Ricky

Ricky mengatakan...
on 

@Joko Susilo: sama-sama pak joko, nohon pencerahannya :)

Benny Andhika mengatakan...
on 

Wah ketinggalan kereta nich, udh level 4 aja.. :)
mundur dulu satu langkah, jangan loncat ntar jatuh.. hue..

Ricky mengatakan...
on 

@Benny Andhika: Ga papa mas benny, bayar tiketnya diatas aja ya..hehe.. thanks

Ricky mengatakan...
on 

@Muslim: haha..terimakasih mas, dalam kehidupannya nyata kita akan selalu berperang dengan diri sendiri bukan ?

salam sukses

Posting Komentar

UNTUK KEMAJUAN DUNIA INTERNET MARKETING DI INDONESIA, TERIMAKASIH

←   →
 

Copyright © 2009 by PELUANG BISNIS | BISNIS INTERNET | BISNIS ONLINE TANPA RIBET